The Liar and His Lover (Korean Drama Review)

The Liar and His Lover / Geunyeoneun Geojitmaleul Neomoo Saranghae / 그녀는 거짓말을 너무 사랑해

Cast on:
Lee Hyun Woo - Kang Han Gyeol
Joy - Yoon So Rim

Drama ini menggantikan drama My Shy Boss yang sebenarnya hanya ku tonton beberapa episode karena merasa tidak cocok dengan style drama yang suka aku tonton sehingga aku tidak ada mereview drama tersebut.

Lee Hyun Woo yang sudah beranjak dewasa sangat terlihat tampan di drama ini dan ini merupakan drama pertama bagi Joy (Red Velvet). Walaupun ini drama pertama Joy, akting-nya sangat manis. Awalnya tidak berharap bahwa ini drama akan bagus karena aku sedikit meragukan akting Joy. Namun di 4 episode pertama yang aku tonton, penampilannya lumayan untuk pemula. Akhir-akhir ini aku sangat jarang menonton drama lagi, mungkin sudah mulai bosan dan sibuk relationship, hahaha...but still try the best.

Yoon So Rim dibesarkan oleh nenek-nya karena kedua orang tua-nya meninggal saat menggunakan subway, subway tersebut meledak ketika menuju tempat pertunjukan menyanyi Yoon So Rim saat kecil. Disekolah, walaupun Yoon So Rim tidak pintar dalam akademik namun ia sangat pintar dalam beryanyi bahkan ia juga didukung oleh wali kelasnya. Neneknya yang berjualan sayuran dan Yoon So Rim sering membantu sang nenek untuk mengantarkan sayuran sambil mendengarkan lagu Crude Play, boy band yang terkenal. Suatu hari, Yoon So Rim tanpa sengaja melihat Kang Han Gyeol ditepi sungai Han. Ketampanannya membuat Yoon So Rim terkesima hingga memberhentikan sepedanya. Saat sedang melihat Kang Han Gyeol, pria itu tiba-tiba menghampiri Yoon So Rim dan meminjam ponsel untuk merekam suaranya. Mendengar suara merdu Kang Han Gyeol membuat Yoon So Rim merasakan jatuh cinta pada pandangan pertama.


Kang Han Gyeol ditinggal oleh ayahnya dan menjadi salah satu produser ternama bernama K. Ia tidak pernah menunjukkan siapa dirinya ke publik namun semua orang didalam perusahaan Solen Music mengetahui bagaimana Kang Han Gyeol hebat membuat musik. Ia memiliki seorang kekasih bernama Choi Yoo Na yang juga artis namun harus kecewa karena kekasihnya itu berselingkuh dengan direktur Solen Music dan mereka putus. Kang Han Gyeol mendapati kekasihnya sedang berciuman dengan direktur tersebut. Kang Han Gyeol yang ingin sempurna dalam musik-nya bertemu dengan wanita sekolah menengah atas bernama Yoon So Rim. Wanita itu mengatakan bahwa ia jatuh cinta pada Kang Han Gyeol pada pandangan pertama. Ketika mengetahui Yoon So Rim masih memiliki rekaman suara Kang Han Gyeol diponselnya, Kang Han Gyeol mulai mendekati Yoon So Rim agar wanita itu mau menghapusnya karena itu akan dijadikan lagu utama untuk album baru Crude Play.


Yoon So Rim tau tujuan dari Kang Han Gyeol memperbolehkannya untuk bertemu karena rekaman itu namun Yoon So Rim hanya ingin menikmati waktunya dengan Kang Han Gyeol. Tepat dihari Kang Han Gyeol putus dengan kekasihnya, Yoon So Rim pun kena getahnya. Ia dimaki oleh Kang Han Gyeol agar bangun dari fantasi yang ia buat sendiri. Yoon So Rim hanya terkejut dan memberikan sebuah flashdisc, itu merupakan rekaman suara Yoon So Rim atas lagu yang dibuat oleh Kang Han Gyeol. Awalnya Kang Han Gyeol hanya ingin mendengar namun ia terkesima dengan suara Yoon So Rim dan berusaha untuk mencarinya kembali.


Kang Han Gyeol tidak pernah memberitahukan siapa dirinya pada Yoon So Rim. Namun karena dukungan dari wali kelas Yoon So Rim, ia di audisi oleh direktur Solen Music dan berencana untuk didebutkan dengan segera. Kang Han Gyeol banyak berbohong pada Yoon So Rim dan akhirnya Kang Han Gyeol mengatakan bahwa lagu yang ia buat sangat cocok dengan suara Yoon So Rim.

Drama ini seperti musikal, manis dan cantik. Suara asli Joy memang bagus. Mudah-mudahan diepisode berikutnya akan terus semakin bagus walaupun ceritanya simpel. So, enjoy the drama. See u soon! ^^


Share:

0 komentar